Tuesday, June 5, 2012

Tahukah Anda - Manfaat Buah Naga untuk Kesehatan

DI beberapa dekade tahun belakangan ini, Buah Naga mendapat cukup banyak sorotan dari berbagai kalangan. Sebab dari buahnya saja yang jarang sekali dibudidayakan dan dikembangkan, kini dapat dengan mudah ditemukan. Mungkin dahulu stok Buah Naga jarang dan harganya masih selangit.
Buah Naga tumbuh dari tanaman yang mirip dengan kaktus. Buah ini dapat dimakan segar atau bisa pula dikeringkan.
Tahukah Anda, di balik bentuk buah naga yang merah merona dengan beberapa kuncup yang kurang menarik, ternyata banyak khasiatnya untuk obat tradisional. Ada beberapa khasiat dan manfaat Buah Naga yang juga dikenal sebagai Buah Pitaya itu.
Di antaranya, Buah Naga merupakan sumber antioksidan yang baik, membantu menetralkan zat-zat beracun, membantu melawan batuk dan asma, dan meningkatkan penglihatan dan menghindari hipertensi.
Itulah tadi beberapa manfaat yang dapat diambil dari khasiat Buah Naga untuk kesehatan. Meski bentuknya memang tidak menarik, buah ini rupanya memiliki banyak khasiat yang bisa membuat tubuh menjadi sehat. (*)


No comments: