Thursday, May 31, 2012

Tahukah Anda - Asal-usul Becak

BECAK diyakini pertama kali beroperasi di Jepang, dengan nama Jinrikisha sekitar tahun 1869. Kata Jinrikisha mulai masuk dalam kamus Oxford English Dictionary tahun 1887.
Penemu kendaraan bertenaga manusia ini masih terdapat perbedaan pendapat. Sumber pertama menyebutkan becak ditemukan oleh Albert Tolman, seorang pandai besi dari Amerika tahun 1848 di Worcester, Massachussets, untuk kepentingan pekerjaannya sebagai misionaris.
Sedangkan sumber kedua, penemunya seorang misionaris Amerika di Jepang, Jonathan Scobie yang membuat sekitar tahun 1868 sebagai alat transportasi bagi istrinya yang menyandang cacat.
Sumber ketiga percaya bahwa becak atau jinrikisha diciptakan oleh tiga orang, antaralain, Izumi Yosuke, Suzuki Tokujiro, dan Takayama Kosuke pada tahun 1868. Mereka terinspirasi pada penggunaan kuda penarik kereta yang populer lebih dahulu. Sejak tahun 1870, Pemerintah Jepang mengeluarkan izin produksi serta penjualan jinrikisha bagi tiga penemu ini. Tahun 1872 ada sekitar 40.000 jinrikisha beroperasi di Tokyo.
Di Indonesia, kata “becak” kemungkinan besar diambil dari dialek Hokkien: be chia, yang berarti kereta kuda. Di Indonesia ada dua jenis becak yang lazim digunakan, yakni becak dengan pengemudi di belakang, jenis ini biasanya ada di Pulau Jawa. Serta becak dengan pengemudi di samping. Jenis ini biasanya ditemukan di Pulau Sumatra. (*)


No comments: