BANYAK orang yang sudah mengenal Twitter dan Facebook, minimal mereka pernah mendengar istilah tersebut. Bahkan ada yang sangat akrab dengan social media ini, seolah-olah ada yang kurang bila sehari saja tidak membuka akunnya di Twitter maupun Facebook. Tetapi ada juga yang apriori karena menganggap bahwa Twitter dan Facebook itu merugikan, membuang-buang waktu, lebih baik mengurusi pekerjaan lain yang lebih menghasilkan.
Buku dengan judul Welcome to Twitterland yang mudah dibawa-bawa dengan ukuran 13 x 20,5 cm dan hanya setebal 78 halaman ini, Anda merasa telah mendapatkan petunjuk bahwa menulis di Twitter itu penting, sama halnya saat menghadapi zamannya Facebook ketika sedang booming pertama kali. Di sini kenapa tidak membahas Facebook? Alasannya, karena di Twitter lebih personal dan sangat sederhana.
Jangan sampai Anda jadi yang terakhir bergabung di Twitter karena banyak sekali manfaat yang Anda dapatkan: silaturahmi, update berita terkini, motivasi, konsultasi, cari jodoh, dan sebagai sumber rezeki! Pernah dengar kehebohan akun @Poconggg? @MotivaTweet? @JamilAzzaini?
Bahkan telah terbit buku laris yang awalnya merupakan karya-karya kreatif para penulisnya yang mereka curahkan dalam blog. Dari sekian banyak buku laris tersebut, di antaranya buku dengan judul Notes from Qatar yang ditulis @Muhammad Assad. Juga buku berjudul Drunken Monster dan Drunken Mama yang ditulis oleh @PidiBaiq.
Serta banyak lagi orang bisa menghasilkan ratusan juta bahkan miliaran uang dari akun Twitter yang dia punya. Twitter adalah surga bagi orang-orang yang tahu cara mengeruk rezeki darinya. Buku ini membeberkan rahasianya!
Ali Akbar melalui buku ini seakan membuka mata Anda tentang dahsyatnya Twitter. Dengan catatan, Anda tahu cara mengoptimasinya. Melihat perkembangan zaman di era internet serta social media saat ini, Twitter menjadi alat yang powerful untuk mendongkrak kesuksesan lebih cepat, apalagi dengan menggali strategi demi strategi yang ada dalam buku ini. Jadi, saat banyak orang belum tahu bagaimana menggunakan Twitter, beberapa orang sudah ngebut dengan Optimasi Twitter. Ayo, jangan sampai ketinggalan! Simak ilmu yang dibagikan Ali Akbar!
Anda tahu mengapa Facebook mulai ditinggalkan orang kemudian mereka beralih ke Twitter? Karena sekali lagi Twitter lebih personal touch dan sangat simple. Orang sudah mulai capek di Facebook karena sudah terlalu banyak informasi dan bahkan banyak penggunanya yang meng-update data yang begitu banyak serta berpanjang lebar. Seperti halnya Friendster mulai ditinggalkan dan mereka beralih ke Facebook, kemudian lambat laun orang akan semakin banyak beralih ke Twitter.
Anda mau bertahan di Facebook sendirian? Selalu saja terlambat, saat orang beralih ke Facebook, dia masih belajar Friendster. Saat banyak orang beralih dari Facebook ke Twitter, dia dengan kesendiriannya masih mau belajar Facebook. Sekarang, masihkah Anda jadi yang terakhir bergabung di Twitter?
Judul: Welcome to Twitterland
Penulis: Ali Akbar
Penerbit: Kaifa, PT Mizan Pustaka
Cetakan: Maret 2012
Halaman: 78 halaman
Jenis Cover: Soft Cover
Dimensi: 13 cm x 20,5 cm
Kategori: Internet
Harga:
(Suro Prapanca)
Dimuat juga di INILAHKORAN
Dimuat juga di INILAHKORAN
No comments:
Post a Comment