Tuesday, August 27, 2013

Resensi Buku - PERANG BALI: Sebuah Kisah Nyata

PERANG BALI, Kemerdekaan Bukan Akhir Perjuangan 

17 Agustus 2013 ini rakyat Indonesia memperingati hari sangat bersejarah, Hari Kemerdekaan Republik Indonesia. Rakyat Indonesia merayakan hari kemerdekaannya yang ke-68 tahun. Memperingati terbebasnya bangsa Indonesia dari penjajahan. Kemerdekaan yang ditebus dengan tetesan keringat dan darah, mewarnai perjuangan para pahlawan dalam merebut dan mempertahankan kemerdekaan Indonesia.

Tercatat dalam sejarah, untuk mempertahankan kemerdekaan tersebut, bangsa Indonesia harus melalui perjuangan bersenjata dan perjuangan diplomasi. Sejarah perjuangan bersenjata bergelora dari penjuru Indonesia. Seperti, Pertempuran Surabaya 10 November 1945, Peristiwa Bandung Lautan Api, Operasi Trikora, Serangan Umum 1 Maret 1949, Pertempuran Laut Aru, Operasi Dwikora, Perang Gerilya Soedirman, Perang Ambarawa, dan Perang Puputan.

Monday, August 5, 2013

Resensi Buku - FIQIH TRADISI: Cara Baru Memandang Tradisi Islam di Indonesia

Islam Tradisi atau Tradisi Islam? 

Dua hal menarik dalam ranah keislaman masyarakat Indonesia. Yaitu, Islam tradisi dan tradisi Islam. Apa itu? Pertama, Islam tradisi adalah Muslim yang menjalankan Islam berdasarkan ajaran Islam yang mereka peroleh di lingkungannya tanpa mau memahami dan berani bersikap kritis terhadap ajaran tersebut. Sehingga, mereka menganggap ajaran Islam yang telah ditradisikan itu adalah hal baku dan yang paling benar untuk diamalkan.

Kedua, tradisi Islam adalah sesuatu yang memiliki landasan kuat dalam ajaran Islam yang sudah mendarah daging dalam keseharian masyarakat Islam di Indonesia. Seperti, tradisi pulang kampung saat Lebaran, tradisi cium tangan terhadap orang tua dan para guru, dan tradisi-tradisi yang lain (yang akan Anda baca dalam buku ini).

Resensi Buku - BERAMAL ENTENG BERPAHALA DAHSYAT

Cerdas Beribadah, Berlipat Pahala 

Iman-Ilmu-Amal, bisa disebut trilogi keseimbangan ibadah, ketiganya harus senantiasa seiring. Kurang sempurna bila iman tanpa ilmu. Allah marah besar (Kaburo maqtan ‘indallah) bila beriman dan berilmu tanpa amal. Dan, akan percuma bila berilmu dan beramal tanpa iman.

Buku BERAMAL ENTENG BERPAHALA DAHSYAT: Cerdas Beribadah di Tengah Fluktuasi Iman ini bisa menjadi bahasan dan tema yang provokatif dan mengundang diskusi panjang. Ini menjadi harapan penulis, Ahmad Jameel, agar kelak umat Muslim tidak kekurangan bekal dalam menghadap Sang Khalik lantaran “kebodohan”, gara-gara kelalaian, ketidakmauan untuk belajar, atau perasaan cukup telah beribadah ritual dan beribadah sosial yang dilakukan.

Resensi Buku - DOA-DOA UNTUK MUSLIMAH

Risalah Doa untuk Muslimah 

“Berdoalah kepada-Ku, niscaya akan Aku perkenankan bagimu.” – QS Al-Mu’min (40): 60

Doa yang Anda, sidang pembaca, panjatkan kepada Allah SWT menjadi penting perannya dalam kehidupan. Ini berarti Anda sedang melibatkan Allah dalam semua pekerjaan. Allah hadir menemani sehingga keberkahan senantiasa meliputi setiap detik embusan napas. Yakinlah, tanpa limpahan pertolongan-Nya, segala sesuatu akan menjadi berat dan sukar untuk diraih. Sebaliknya, berkat karunia rahmat dan kasih sayang Allah, Anda memiliki daya dan kuasa untuk meraih setiap kebaikan yang Allah sediakan.

Resensi Buku - Haid Menghalangi Ibadah? No Way!

Datang Bulan Bukan Halangan

Apakah Anda, Muslimah, termasuk yang berpendapat bahwa ketika haid, berarti “libur” dari berbagai ibadah? Atau bahkan, pendukung persepsi keliru yang selama ini berkembang, bahwa seorang perempuan yang tengah haid tidak boleh beribadah sama sekali?

Haid merupakan fitrah yang dialami kaum hawa, proses alami yang diberikan oleh Allah. Haid memainkan peranan penting dalam perkembangbiakan manusia. Menurut peneletian, kebanyakan perempuan mendapatkan haid pertama antara usia 10 sampai 15 tahun. Haid adalah aliran cairan darah dari rahim (organ tubuh tempat janin dibesarkan). Perempuan yang sudah matang usianya untuk mengandung anak, mengalami haid setiap bulannya. Bahkan, kata “menstruasi” itu sendiri berasal dari kata mensis, yang berarti bulan dalam bahasa Latin.

Tuesday, July 30, 2013

Buku Baru - PERANG BALI, Sebuah Kisah Nyata

Sekali lagi Penerbit Dolphin telah berbaik hati mengirimkan buku terbarunya (diterima tanggal 1 Juli 2013), kali ini bukunya berbicara tentang Perang Bali atau yang lebih dikenal dengan Perang Puputan. So, di kesempatan ini saya launching dulu di "Buku-Buku Baru", sepertinya di bulan yang tepat dengan tema ini baru saya munculkan dalam rubrik Resensi Buku di Redaksi INILAHKORAN, tak ketinggalan di blogku.

Perang Bali adalah memoar I Gusti Ngurah Pindha, seorang prajurit muda yang mengiringi I Gusti Ngurah Rai dalam perang gerilya mempertahankan tanah Bali dari pendudukan Belanda di awal kemerdekaan. Dengan senjata ala kadarnya, termasuk jimat-jimat yang dipercaya bisa membuat mereka kebal, para ksatria Bali keluar-masuk hutan dan kampung selama berbulan-bulan, meninggalkan istri dan anak-anak mereka. Ngurah Pindha merekam peristiwa heroik itu dalam sebuah cerita di novel ini.



Sebuah memoar yang dahsyat, sanggup menggetarkan hati pembacanya.

"Alangkah bagus bila semua pejuang menuliskan pengalamannya, (terutama yang berjuang di mana saja di Nusantara). Tentu bisa menjadi rekaman kisah perjuangan yang saling melengkapi. Itulah yang diinginkan ayah saya ketika menulis kisah ini." --Ananda Dimitri, putra I Gusti Ngurah Pindha.


Cetakan I: 2013; ISBN: 978-979-1701-04-4; SC 14 x 21 cm; 450 hal.[]

Buku Baru - LITTLE WOMEN, novel klasik karya Louisa May Alcott

Bagi pembaca yang senang dan ingin bernostalgia dengan novel-novel klasik, ini salah satunya. Penerbit Mizan mengirimkannya ke meja redaksi dan diterima tanggal 5 Juli 2013. Penulis, Louisa May Alcott, menyelesaikan novel ini pada tahun 1868, menjadi karya pertama di Amerika yang memotret tokoh remaja perempuan dengan sikap-sikap realistis, alih-alih tokoh sempurna seperti di kebanyakan fiksi anak-anak.

Karya klasik yang tak lekang oleh waktu ini bercerita tentang kehidupan empat bersaudari, suatu masa di Concord, Massachusetts. Meg, si Cantik keibuan yang bermimpi menjadi ratu bergaun indah. Jo, si Tomboi yang sangat mencintai buku dan sastra. Beth, si Pendiam yang begitu berbakat memainkan piano. Dan Amy, Michelangelo kecil dengan sketsa-sketsa memukau di kertas gambarnya.

Diterbitkan pertama kali pada abad ke-19, novel ini disebut sebagai karya paling realis di antara novel-novel sejenis. Louisa menyuratkan kebahagiaan dalam kesederhanaan, dan menunjukkan bahwa rumah mungil pun dapat menjadi istana indah dengan orang-orang tercinta.

Sekian kilasan tentang novel klasik ini di "Buku-Buku Baru", silakan baca novelnya sendiri, bayangkan novel yang ditulis tahun 1868? Bagaimana gaya bertuturnya?

Cetakan: Maret 2013; ISBN: 978-602-9225-76-1; SC 13 x 20,5 cm; 436 hal.[]